Linamasa.com – Timnas U20 Indonesia akan menjalani turnamen internasional bertajuk Mandiri U-20 Challenge Series 2025.
Turnamen ini akan berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, dengan partisipasi empat negara, yaitu Indonesia, Suriah, Yordania, dan India.
Ajang ini menjadi kesempatan emas bagi Garuda Nusantara sebagai persiapan menuju Piala Asia U-20 2025 yang akan digelar di Tiongkok pada Februari mendatang.
Persiapan Timnas Indonesia
Pelatih Indra Sjafri menegaskan bahwa turnamen ini akan dimanfaatkan secara maksimal sebagai simulasi sebelum bertanding di Piala Asia U20 2025.
Selain untuk mengasah strategi dan meningkatkan kekompakan tim, ajang ini juga menjadi kesempatan bagi pemain.
Untuk membuktikan diri agar bisa masuk dalam skuad final yang akan berlaga di ajang kontinental tersebut.
Piala Asia U-20 memiliki arti penting karena menjadi jalur kualifikasi menuju Piala Dunia U20 2025 yang akan diselenggarakan di Chile.
Hanya empat tim terbaik yang berhasil mencapai semifinal yang akan mendapatkan tiket ke ajang bergengsi tersebut.
Oleh karena itu, Jens Raven dan kawan-kawan membawa misi besar untuk lolos ke semifinal Piala Asia U-20 dan mengamankan satu tiket menuju Piala Dunia.
Jadwal Pertandingan Timnas U20 Indonesia di Mandiri U-20 Challenge Series 2025
Berikut jadwal pertandingan yang akan dijalani Timnas U20 di turnamen ini:
Jumat, 24 Januari 2025
16.00 WIB – India vs Suriah
19.30 WIB – Indonesia vs Yordania
Senin, 27 Januari 2025
16.00 WIB – Yordania vs India
19.30 WIB – Indonesia vs Suriah
Kamis, 30 Januari 2025
16.00 WIB – Suriah vs Yordania
19.30 WIB – Indonesia vs India
Seluruh pertandingan Timnas Indonesia U-20 akan disiarkan secara langsung di Indosiar serta dapat disaksikan melalui layanan streaming di sini.
Selain menjadi ajang uji coba dan seleksi pemain, turnamen ini juga akan menjadi pemantauan terakhir sebelum menentukan 23 pemain terbaik yang akan dibawa ke Piala Asia U-20.