...
Syifa Hadju
Source: instagram @syifahadju

Profil Syifa Hadju, Artis dan Kekasih Rizky Nazar yang Sedang Menjadi Sorotan

Linamasa.com – Kehidupan asmara Syifa Hadju sedang menjadi sorotan publik.

Belum lama ini, nama Syifa Hadju menjadi perbincangan hangat karena kabar putusnya hubungan dengan Rizky Nazar. Kabar tersebut muncul diduga disebabkan oleh perselingkuhan kekasihnya yakni Rizki Nazar.

Syifa Hadju tetap menjaga sikap yang bijaksana, sementara simpati dari publik pun mengalir tulus kepadanya. Namun, di balik drama kehidupan pribadinya, siapa sebenarnya Syifa Hadju?

Profil Syifa Hadju

Syifa Hadju, wanita berparas cantik ini, lahir di Jakarta pada 13 Juli 2000. Sebagai anak sulung dari pasangan Andre Ariyantho dan Shendy Hadju, Syifa tumbuh bersama dua adik perempuannya, Sherina dan Manda.

Perjalanan karier Syifa di dunia akting dimulai pada tahun 2014 ketika ia berusia 14 tahun, dengan peran pertamanya dalam sinetron berjudul “Bintang Langit”. Sejak itu, pintu kesempatan terbuka lebar baginya. Ia terlibat dalam berbagai produksi sinetron seperti “Catatan Hati Seorang Istri” dan “Aisyah Putri The Series: Jilbab In Love”.

Namun, popularitasnya semakin meroket saat berperan sebagai Maya dalam sinetron “Mermaid In Love” yang tenar di kalangan remaja pada tahun 2016. Peran-peran lainnya di sinetron seperti “Aladin & Putri Yasmin” serta “Go BMX Season 2” juga turut menambah daftar prestasinya.

Tak hanya berkiprah di dunia sinetron, Syifa juga terjun ke dunia layar lebar dengan membintangi film-film seperti “Beauty and the Best” dan “Selebgram”. Ia bahkan mencoba tantangan menjadi seorang gadis tuna wicara dalam film “Selebgram”.

Selain itu, Syifa juga mengeksplorasi dunia tarik suara dengan merilis single berjudul “Aladin & Putri Yasmin” pada tahun 2016, yang menjadi soundtrack dari sinetron yang ia bintangi.

Ketertarikan Syifa bukan hanya terbatas pada dunia seni peran dan tarik suara. Ia juga melebarkan sayapnya ke dunia bisnis dengan membuka bisnis kosmetik secara online sebagai langkah untuk mandiri finansial.

Meski usianya masih muda, namanya telah masuk dalam nominasi berbagai penghargaan seperti “Pendatang Baru Paling Ngetop” di SCTV Awards 2016 dan “Selebriti Pendatang Baru Paling Memikat” di Infotainment Awards 2017.

Keluarga dan Karier

Syifa adalah anak dari pasangan Andre Ariyantho dan Shendy Hadju serta memiliki dua adik perempuan, Sherina dan Manda.

Berikut adalah rangkuman kariernya:

  • Single: Aladin & Putri Yasmin (2016)
  • Sinetron: Bintang di Langit (2014), Catatan Hati Seorang Istri (2014), Aisyah Putri The Series: Jilbab In Love (2014–2015), Aladin & Putri Yasmin (2016), Go BMX Season 2 (2016), Mermaid In Love (2016), Mermaid In Love 2 Dunia (2016–2017)
  • Filmografi: Beauty and the Best (2016), Selebgram (2017), A: Aku, Benci, & Cinta (2017), Ayat-Ayat Cinta 2 (2017)

Meskipun ia dikenal sebagai seorang selebriti yang sukses, Syifa tetap rendah hati dan terus berusaha mengembangkan bakatnya di berbagai bidang. Dibalik sorotan publik yang kadang tak mengenakan, Syifa Hadju terus menunjukkan keteguhan dan dedikasinya dalam menjalani karier dan kehidupan pribadinya. Semoga Syifa terus sukses dan menjadi inspirasi bagi banyak generasi muda di tanah air.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google Berita.

About Nuriyah Nofasari

Check Also

Harga BBM Pertamina

Harga BBM Pertamina Nonsubsidi Tetap, Ini Daftar Harga Terbaru per 1 Maret 2024

Linamasa.com – PT Pertamina (Persero) mengumumkan bahwa harga BBM Pertamina nonsubsidi akan tetap sama pada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *