lampung
kemenkeu/djkn

Menikmati Eksotisme Pulau Pahawang Lampung

Linamasa.com – Salah satu tempat wisata pantai di Lampung adalah Pulau Pahawang, disebut sebagai surga tersembunyi di bawah laut, karena memiliki spot snorkeling yang mempesona, dan belum banyak orang mengetahuinya.

Snorkelling menjadi aktivitas wajib yang tidak boleh dilewatkan jika berkunjung ke Pulau Pahawang. Melakukan diving atau snorkeling agar dapat melihat keragaman biota laut dan lanskap bawah laut menjadi daya tarik utama pulau Pahawang Lampung ini.

Dengan melakukan transplantasi terumbu karang, masyarakat Pulau Pahawang secara tidak langsung ikut menjaga dan melestarikan keindahan taman bawah laut.

Para wisatawan akan menemukan bibit-bibit terumbu karang yang diletakkan berjajar dan tersusun rapi di semua kawasan perairan yang ada di Pulau Pahawang dan pulau-pulau disekitarnya. Pulau Pahawang tidak begitu jauh letaknya dengan Pantai Lampung Kiluan.

Terdapat dua versi legenda yang dipercaya oleh masyarakat Pulau Pahawang, yakni: versi pertama, beberapa ratus tahun yang lalu Pulau Pahawang ditemukan pertama kali oleh pak hawang, seorang nahkoda kapal yang terdampar di pulau tersebut bersama dengan anak buahnya yang bernama Mandara.

Sedangkan versi kedua menyebutkan bahwa pada tahun 1800an pulau ini ditemukan pertama kali oleh perempuan berdarah Cina dan Betawi yang bernama mpok Awang.

Bukti dari kedua versi legenda simple tersebut, adalah adanya makam yang dianggap keramat dan angker, terletak di tengah pulau tepatnya diatas sebuah bukit batu.

Sebenarnya, Pulau Pahawang dibagi menjadi 2, yakni: Pulau Pahawang Besar dan Pulau Pahawang Kecil. Pahawang besar merupakan pulau utama, terdapat penduduk, penginapan dan beberapa fasilitas lainnya, dengan luas kurang lebih 1000 hektar, Pulau ini ditempati oleh sekitar 1000 kepala keluarga, dengan mata pencaharian sebagai nelayan.

Di pulau ini juga terdapat beberapa fasilitas umum, seperti: puskesmas, pasar, sekolah dan lain sebagainya.

Adapun Pulau Pahawang Kecil terletak tidak jauh dari Pahawang besar, dengan luas sekitar 13 hektar. Menurut Informasi penduduk, pulau ini dimiliki dan dikelola secara mandiri oleh warga negara asing, yang dikenal dengan sebutan Mr. Joe, terdapat cottage di pulau ini, tapi sayangnya tidak bisa bebas dikunjungi wisatawan.

Oleh penduduk sekitar, Mr. Joe dianggap dermawan karena kerap membantu pembangunan fasilitas umum, seperti: dermaga, sekolah dan kantor desa. Bahkan biaya pendidikan anak sekolah dasar dan sekolah menengah pertama juga ditanggung sepenuhnya oleh Mr. Joe.

Spot terbaik bagi penyuka snorkeling berada di Pulau Pahawang Besar, wisatawan akan menjumpai keindahan biota laut yang mempesona dan belum terjamah manusia.

Di kawasan ini anda dapat menjum spot khusus tempat penyelaman koloni ikan Nemo, yang hidup diantara terumbu karang.

Namun tak hanya nemo saja, wisatawan juga akan menjumpai spesies ikan-ikan tropis yang beraneka warna, mereka dapat berenang bersama, atau memberi makan ikan-ikn tersebut.

Ada spot buatan di tempat tersebut, sehingga wisatawan bisa foto underwater dengan bantuan dan arahan dari Guide Tour. Kedalaman laut di kedua spot tersebut berkisar 3-4 meter.

Di sekitar Wisata Pantai Lampung Selatan terdapat beberapa destinasi, seperti: Pulau Kelagian Besar, Pulau Kelagian Kecil, Wisata Taman Nemo, Tanjung Pasir Timbul Lampung dan pulau-pulau lainnya.

Pulau Pahawang secara administratif berada di Kec Punduh Pidada, Kab Pesawaran, Lampung Selatan. Butuh waktu kurang lebih 2 jam dari Bandar Lampung menuju pulau ini. di Pulau Pahawang Besar juga disediakan banana boat dan sofa boat, dengan biaya sewa 30.000 rupiah per orang.

Di Pulau ini juga menyediakan paket wisata Pulau Pahawang, harga paket cukup bersaing, bisa backpacker ataupun wisatawan dalam satu grup. Mayoritas wisatawan berasal dari Jakarta, Bandung, Palembang dll.

Hotel atau penginapan di pulau Pahawang Lampung ini cukup banyak, dengan harga yang beragam. Akan tetapi, belum bisa di booking dengan jasa online, sehingga harus booking via telepon dengan pembayaran di muka.

Adapun beberapa hal yang perlu diperhatikan jika berkunjung ke Pulau Pahawang, adalah: gunakan sunblock agar kulit tidak mudah gosong, gunakan lotion anti nyamuk pada malam hari, banyak minum agar tidak dehidrasi, bawa obat-obatan dan baju ganti secukupnya. Selamat berlibur!

About Redaksi

Check Also

Pemeran dan Jadwal Tayang Film Badarawuhi di Desa Penari: Menciptakan Keajaiban di Layar Lebar

Linamasa.com – Film Badarawuhi di Desa Penari tengah memasuki tahap syuting, lho! Dengan Kimo Stamboel …