Linamasa.com – Semua orang pasti pernah mengalami suatu kondisi dimana pikiran dan hati terasa kacau balau tidak karuan dipenuhi dengan rasa gelisah. Cemas, gelisah dan berbagai macam perasaan yang sangat mengganggu.
Hal ini biasanya dipicu masalah – masalah lain seperti, bosan dengan berbagai aktivitas harian yang itu – itu saja, kerjaan yang terlalu banyak, masalah asmara, masalah rumah tangga, masalah sekolah atau pun faktor penyebab lain.
Saat suasana hati tidak dalam kondisi baik, biasanya mood pun akan berubah menjadi buruk. Dampaknya, bisa menimbulkan rasa malas saat hendak melakukan berbagai aktivitas harian seperti bekerja, menimba ilmu sekolah atau perguruan tinggi bahkan wirausaha. Mudah emosi hingga baper dan mudah tersinggung.
Untuk bisa mengatasi kondisi tersebut, terdapat beberapa cara untuk membuat hati menjadi lebih tenang. Apa sajakah cara yang bisa dilakukan?
1.Selalu Berpikir Positif
Seburuk apapun masalah yang sedang Anda hadapi saat ini, ada baiknya untuk mulai membiasakan diri untuk selalu berpikir positif. Cara ini dianggap sangat ampuh digunakan saat Anda sedang dilanda banyak masalah hidup.
Yakinlah, semua masalah, seburuk dan seberat apapun itu, pasti akan ada jalan keluar terbaik. Hindari berpandangan dari sisi negatifnya saja.
Mulai sekarang, berusahalah untuk mengubah cara pandang Anda dan beri keyakinan pada diri, bahwa dibalik semua masalah, pasti ada hikmah yang bisa dipetik. jadi jangan sampai berlarut – larut dalam kesedihan atau bahkan sampai mengalami frustasi.
Kondisi seperti itu, justru bisa memicu semakin buruknya keadaan hingga membuat Anda salah langkah dalam mengambil keputusan.
Setidaknya, dengan mengisi pikiran dengan hal – hal positif, Anda tidak akan merasa tergesa – gesa saat membuat keputusan dalam menghadapi setiap masalah.
Pada akhirnya, pikiran positif Anda akan mendatangkan solusi yang tepat untuk masalah tersebut.
2.Lebih Mendekatkan Diri Kepada Allah SWT
Banyak orang yang menganggap bersenang – senang seperti mabuk, berjoget ria hingga keluar masuk club malam bisa menjadi senjata ampuh untuk membuat hati menjadi lebih tenang. Namun nyatanya cara ini salah besar.
Meski kesenangan itu bisa Anda rasakan melalui aktivitas hura – hura tadi, jangan salah itu hanya bisa Anda rasakan sesaat saja.
Yang paling tepat adalah lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan cara memperbanyak amalan ibadah. Menghabiskan waktu untuk hal – hal yang lebih bermanfaat, akan membuat hati Anda jauh lebih tenang.
Bagi seorang muslim, bisa membaca qur’an, ikut pengajian, hingga mengerjakan amalan – amalan sunnah.
3.Hindari Kebiasan Menyalahkan Diri Sendiri
Kebanyakan, orang cenderung lebih mudah memaafkan kesalahan yang dibuat oleh orang lain jika dibandingkan dengan memaafkan kesalahan diri sendiri. Kondisi seperti ini, seringkali memicu rasa bersalah yang tak ada habisnya hingga merasa berdosa dan pada akhirnya memicu munculnya frustasi.
Sebaiknya, jika Anda sedang dilanda banyak masalah, seberat apapun itu, mulai sekarang harus berhenti untuk menyalahkan diri sendiri secara berlebihan.
Ingat, bertanggung jawab itu hal yang baik, namun bukan berarti harus berlebihan dengan membuat batin menjadi tersiksa.
Jangan lagi – lagi punya pemikiran yang seperti itu ya. Pahamilah, setiap orang pasti pernah melakukan kesalahan.
Namun, di sisi lain setiap orang itu pun juga mempunyai hal untuk diberi kesempatan. Oleh karena itu, belajarlah untuk memberi maaf pada diri sendiri.
Setidaknya, dengan memberikan maaf kepada diri sendiri, mencoba memperbaiki diri dan mencoba untuk bangkit, hal itu tentu bisa membuat hati menjadi lebih tenang.
4.Senam Yoga Bisa Membantu Merilekskan Pikiran
Senam yoga bisa menjadi salah satu langkah tepat untuk membantu Anda dalam menghilangkan stres. Berdasarkan ilmu medis, setiap gerakan yang dilakukan pada aktivitas senam yoga mempunyai banyak manfaat dalam membantu meregangkan otot – otot pada tubuh, menenangkan sistem saraf hingga membantu melancarkan aliran darah.
Ketiga hal tersebut tentu mempunyai dampak langsung dalam upaya menjaga kesehatan fisik dan juga membantu membuat pikiran menjadi lebih rileks.
Dengan rutin melakukan aktivitas senam yoga, setiap kecemasan yang datang bisa menjadi lebih berkurang.
Perlu Anda pahami, tidak semua gerakan yoga bisa membantu dalam menghilangkan stres. Agar tidak salah langkah, Anda bisa mengikuti kelas yang akan dipandu langsung oleh para instruktur berpengalaman atau bisa juga dengan mengikuti tutorial yang banyak beredar di youtube.
5.Cari Teman Ngobrol yang Tepat untuk Sharing
Pikiran yang sudah terasa sangat penuh, mulai jenuh, hingga mood semakin menurun, hindari aktivitas mengurung diri di dalam kamar.
Hindari terlalu lama memendam perasaan tersebut seorang diri. Keputusan tersebut justru bisa membuat Anda bisa menjadi semakin stres hingga merasa galau berkepanjangan.
Cobalah untuk mencari teman sharing. Mulai dari pasangan, sahabat, orang tua atau siapa saja yang sangat Anda percayai.
Meski orang – orang yang Anda ajak sharing mungkin tidak bisa memberikan solusi atas masalah yang sedang dialami, dijamin hati Anda akan jauh lebih nyaman dan plong saat membagi keluh kesah dengan orang lain.
Tapi ingat ya, jangan asal bercerita kepada orang yang tidak tepat. Bisa – bisa malah membuat masalah Anda menjadi kian memburuk karena tersebar kemana – mana.
6.Berikan Waktu untuk Tubuh dan Pikiran Istirahat
Perjalanan wisata memang bisa dijadikan sebagai salah satu solusi untuk memberikan ketenangan pada hati dan pikiran.
Namun, lokasi wisatanya sendiri lebih baik yang cenderung bercengkrama langsung dengan alam seperti ke gunung, air terjun, danau, pantai, hutan dan wisata alam lainnya.
Kebanyakan orang, dengan berwisata ke alam, ketenangan hati dan pikiran bisa didapatkan. Rasa damai bisa terwujud saat mata menyaksikan langsung hamparan pemandangan alam berwarna hijau maupun biru. Menikmati ciptaan Tuhan yang sangat eksotis bisa memunculkan kesenangan jiwa.
Artikel bermanfaat: 67 Tempat Wisata di Bandung yang Hits Kekinian
7.Hunting Kuliner dan Shopping
Hunting kuliner dan shopping juga bisa dijadikan sebagai salah satu solusi untuk memberikan ketenangan hati dan pikiran.
Tapi harus diingat ya, hindari pengeluaran yang berlebihan atau boros. Yang namanya hunting, tidak juga harus membeli apa yang disukai. Setidaknya dengan melihat hal – hal yang disukai, bisa membuat hati menjadi lebih baik.
Anda juga bisa mengajak teman, agar lebih ramah sehingga masalah yang tengah dihadapi pun bisa sedikit banyak terlupakan.
8.Nonton Film Bergenre Komedi
Sebagai pelipur lara, nonton film bergenre komedi bisa menjadi cara tepat. Tak perlu datang ke bioskop, Anda bisa menonton di berbagai aplikasi film, youtube atau streaming. Jangan lupa sediakan makanan dan cemilan agar semakin seru aktivitas nontonnya.
9.Selalu Yakin Bahwa Badai Itu Pasti Berlalu
Masalah yang muncul di dalam kehidupan itu menjadi hal yang wajar. Selalu yakin, di setiap kedatangan badai, pasti juga akan segera berlalu.
Tak peduli masalah tersebut seberapa sulit atau bahkan seberapa pahit, semuanya pasti berlalu. Anda hanya perlu bertahan untuk beberapa saat dengan melakukan hal – hal yang lebih positif agar tidak stres.
10.Hindari Sikap Lari dari Masalah
Lari dari masalah bukanlah cara yang tepat untuk menyelesaikan setiap masalah. Cara tepat agar hati dan pikiran segera tenang adalah dengan menghadapi berbagai masalah yang datang tersebut dengan lapang dada. Bukan malah bersembunyi atau bahkan malah lari.
Lari dari masalah, tidak hanya membuat diri Anda layaknya seorang pengecut, namun juga bisa membuat hati semakin cemas atau bahkan merasa tidak tentram.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google Berita.