ojek online
Gojek

Ingin Berkarir Sebagai Ojek Online, Perlengkapan Ini Wajib Dibawa

Linamasa.com – Ojol (Ojek Online) merupakan salah satu istilah yang sekarang ini sangat populer di telinga masyarakat pada umumnya. Ojol sebenarnya berawal dari jasa ojek offline hanya saja memiliki keunggulan bisa dipesan secara online (melalui aplikasi).

Keberadaan ojol saat ini dirasa sangat membantu memudahkan berbagai aktivitas yang dilakukan masyarakat sehari – hari. Mulai dari pesan makanan, bepergian dengan sangat mudah, hingga kirim barang.

Untuk mendukung layanan ojek online agar lebih maksimal, dibutuhkan berbagai perlengkapan tertentu agar bisa memudahkan pekerjaan. Bagi Anda yang berminat untuk berkarir sebagai ojek online, beberapa perlengkapan ojek online di bawah ini harus Anda miliki. Apa saja perlengkapan ojek online tersebut?

Perlengkapan Penyedia Jasa Ojek Online

1.Smartphone

Semua penyedia jasa ojek online, harus memiliki smartphone sebagai alat komunikasi. Ini merupakan modal paling penting yang wajib dimiliki. Smartphone berperan penting dalam proses transaksi, melihat rute perjalanan hingga berkomunikasi langsung dengan pengguna jasa. Selain itu, agar smartphone bisa digunakan secara maksimal, pahami standar spesifikasi yang ditetapkan. Kemudian, untuk mendukung kelancaran, pastikan menggunakan layanan jasa jaringan internet yang memadai.

2.Ring Holder

Seorang driver selama bekerja tidak bisa lepas dengan smartphone. Bayangkan saja selama perjalanan jika tanpa alat bantu apapun, pasti driver akan merasa lelah dan menimbulkan resiko kecelakaan semakin besar. Ring holder menjadi alat tepat yang bisa membantu driver untuk mengoperasikan smartphonenya agar lebih mudah selama perjalanan.

3.Phone Holder

Meskipun keberadaan dari ring holder bisa membantu mengatasi masalah HP pada ojol, namun tetap saja untuk jangka panjang terkadang membuat jari – jari terasa sedikit kram. Sebagai pelengkap, Anda juga bisa menggunakan phone holder. Berkendara menjadi lebih nyaman dan smartphone Anda pun tak beresiko untuk jatuh.

4.Gurita Handphone

Phone holder di pasaran ditawarkan dengan harga yang lumayan mahal. Jika Anda belum punya budget lebih untuk membelinya, gurita handphone juga bisa dijadikan sebagai alternatif. Gurita handphone mempunyai karakteristik yang sangat kuat dalam melekatkan handphone ke bagian stang motor. Meski sering mendapatkan guncangan selama di perjalanan, keberadaan gurita handphone dianggap tepat karena tahan guncangan.

5.Pouch Handphone Waterproof

Selama musim hujan, para ojol wajib mempunyai pouch handphone waterproof untuk memberikan perlindungan pada handphone. Jangan sampai Anda tekor harus gonta – ganti handphone karena terkena air hujan selama perjalanan.

6.Power Bank

Penggunaan handphone sepanjang hari, membuat ojol sering mendapatkan masalah baterai yang cepat habis. Tidak mungkin bukan, jika harus pulang atau nebeng charger di masjid terlebih dahulu? Sedangkan target harian penghasilan harus tetap terpenuhi. Untuk itu, power bank menjadi salah satu alat yang wajib dimiliki untuk mengisi daya handphone di waktu mendesak.

7.Headset atau Earphone

Berkomunikasi dengan para pengguna layanan ojol selama di dekat jalan raya, tentu akan sangat tidak nyaman dan bahkan tak terdengar meski suara sudah dikencangkan. Untuk mengantisipasi masalah tersebut, Anda butuh headset sebagai salah satu perlengkapan ojol agar aktivitas bekerja jauh lebih nyaman.

Manfaat Keberadaan Perlengkapan Pada Penyedia Jasa Ojek Online

Dengan memiliki berbagai perlengkapan ojek online, berbagai kemudahan dan kenyamanan baik bagi pengendara ojek online maupun pengguna jasa akan didapatkan. Apa saja manfaatnya?

  • Saat macet, driver menjadi lebih mudah dalam mencarikan jalan alternatif terbaik sehingga perjalanan bisa tetap berjalan lancar.
  • Driver menjadi lebih mudah untuk melakukan berbagai aktivitas secara bersamaan.
  • Barang pesanan bisa lebih aman dan terhindar dari resiko kerusakan.
  • Memastikan pengguna jasa ojol sampai ke lokasi tujuan dengan tepat.
  • Terhindar dari resiko kecelakaan yang mungkin saja terjadi.
  • Membantu menjaga keamanan barang yang dimiliki driver.
  • Memastikan keamanan driver bisa terjaga selama bekerja.
  • Memudahkan seorang driver berkomunikasi selama proses transaksi sedang berjalan dengan pihak pengguna jasa.

Itu dia beberapa perlengkapan tempur yang perlu Anda persiapkan ketika ingin berkarir sebagai ojek online atau biasa dikenal sebagai ojol.

About Redaksi

Check Also

Harley Davidson

Memetik Pelajaran dari Kisah Kegagalan Harley-Davidson

Linamasa.com – Pada tahun 1996, perusahaan ikonik sepeda motor Amerika, Harley-Davidson, mengambil langkah yang tidak …