...
sate
Freepik/jcomp

Jadi Primadona Bagi Artis Luar Negeri, Ini Deretan Kuliner Khas Nusantara

Linamasa.com – Variasi rasa dari sajian kuliner nusantara, memang menyimpan daya tarik tersendiri. Tak hanya orang Indonesia saja yang doyan makanan khas nusantara, ternyata sejumlah artis luar negeri pun tak pernah absen berburu kuliner khas nusantara saat berkunjung ke Indonesia.

Namanya lidah memang tidak bisa dibohongi. Terkait dengan rasa, meskipun dari beragam budaya dan negara berbeda, jika kuliner yang ditawarkan enak, pasti banyak yang menyukainya. Tak heran orang luar negeri banyak yang berbondong – bondong ke Indonesia hanya untuk berburu kulineran.

Berikut terdapat sederet kuliner khas nusantara teratas dan paling digemari oleh para artis luar negeri :

1.Bakso

Siapa yang tak kenal dengan kuliner legendaris satu ini. Kuliner yang bentuknya khas seperti bola, dengan bahan pelengkap sayuran dan mie ini memang sangat populer dimana – mana. Belum lagi siraman kuah gurih nan lezat, membuatnya semakin nikmat. Barack Obama yang menjadi salah satu figur publik dunia, sangat gemar makan bakso. Siapa sangka, orang sekelas mantan Presiden Amerika Serikat saja sampai jatuh hati pada bakso. Ini artinya, lidah orang luar pun cocok dengan rempah – rempah nusantara.

[irp posts=”1387″ name=”Bebas Asap Rokok, Rekomendasi Tempat Makan Ramah Anak di Malioboro”]

2.Sate

Sajian kuliner dengan ciri khas disusun rapi pada tusukan bambu ini juga banyak dijumpai di berbagai daerah. Menariknya, rasa dan ciri khas dari sate di masing – masing daerah pun berbeda. Pilihan daging yang digunakan juga beragam, mulai dari ayam, kambing, sapi hingga kerbau. Salah satu artis luar negeri yang mengakui kelezatan dari sate ialah Park Bo Gum (artis kenamaan dari Korea Selatan).

3.Mie Ayam

Sajian kuliner ini dikenal dengan harga yang merakyat alias sangat murah. Tidak sampai Rp 10 ribu rupiah, Anda sudah bisa menikmati mie ayam. Kuliner mie yang dilengkapi dengan olahan daging ayam gurih dan sayur ini ternyata disukai oleh Yesung Super Junior dari Korea Selatan.

4.Nasi Goreng

Kuliner khas nusantara nasi goreng yang terlihat sederhana dengan bumbu rempah dan telur, ternyata banyak disukai oleh para artis luar negeri papan atas seperti Katy Perry, Seungri Big Bang hingga Lee Min Ho.

[irp posts=”1337″ name=”Resep Salad Buah, Sajian Kekinian Tanpa Harus Repot”]

5.Soto

Tak hanya sate, soto juga tersebar luas di Indonesia dengan beragam ciri khas di setiap daerah. Menu andalan nusantara yang berisi daging, sayur dengan kuah kaldu yang gurih ternyata sangat disukai oleh pembalap MotoGP Marc Marquez.

6.Rendang

Kuliner khas nusantara yang kaya akan rempah dan berasal dari daratan Pulau Sumatera ini memang selalu dirindukan oleh banyak orang. Daging olahan bernama rendang ini, ternyata begitu digandrungi Shaheer Sheikh artis Bollywood kenamaan.

7.Mie Goreng Jawa

Selain mie ayam, mie goreng jawa juga menjadi salah satu sajian khas nusantara yang digemari oleh artis luar negeri. Salah satu penggemar berat mie goreng jawa ialah Jane Seymour artis Hollywood. Meski sederhana, berisi bumbu rempah, suwiran ayam dan sayur, dijamin rasanya memang mampu membuat lidah menjadi terguncang.

8.Gorengan

Sajian kuliner khas nusantara satu ini memang kurang baik bagi kesehatan jika dikonsumsi jangka panjang. Namun, siapa sangka, Sungmin dari Super Junior justru sangat mengaguminya. Bahkan saat ke Indonesia, ia selalu menyempatkan waktu untuk beli gorengan. Makanan yang pada umumnya dibuat dengan balutan bumbu tepung, memang selalu menyita perhatian. Selain harganya murah meriah, rasanya pun bisa membuat ketagihan bagi siapa saja yang mengonsumsinya.

[irp posts=”1317″ name=”Es Teh Manis, Punya Manfaat Baik untuk Berbuka Puasa”]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google Berita.

Check Also

Pemeran dan Jadwal Tayang Film Badarawuhi di Desa Penari: Menciptakan Keajaiban di Layar Lebar

Linamasa.com – Film Badarawuhi di Desa Penari tengah memasuki tahap syuting, lho! Dengan Kimo Stamboel …